Memiliki gigi yang putih dan bersinar adalah idaman banyak orang. Namun, berbagai faktor seperti pola makan, makanan atau minuman yang berwarna, kebiasaan merokok, dan perawatan gigi yang tidak sesuai dapat membuat gigi kita kehilangan warna putihnya dan menyebabkan menjadi kuning. Jangan khawatir sobat, karena artikel ini kami akan memberikan beberapa tips untuk memutihkan gigi dengan cara yang sehat. Berikut ini merupakan cara memutihkan gigi, antara lain

  1. Jaga Kebersihan Gigi dan Mulut
    Langkah pertama yang penting untuk memutihkan gigi adalah menjaga kebersihan gigi dan mulut secara menyeluruh. Sikat gigi setidaknya dua kali dalam sehari dengan menggunakan pasta gigi yang mengandung fluoride. Lakukan gerakan melingkar secara lembut saat menyikat gigi dan jangan lupa membersihkan lidah dan gusi. Gunakan benang gigi secara teratur untuk membersihkan sela-sela gigi agar terbebas dari plak dan sisa makanan.
  2. Hindari Makanan atau Minuman Berwarna
    Makanan dan minuman seperti kopi, teh, anggur merah, soda, dan buah-buahan berwarna gelap dapat menyebabkan noda pada gigi. Konsumsilah makanan atau minuman bewarna dalam batas wajar. Jika Anda mengonsumsinya, segera berkumur dengan air setelahnya untuk mengurangi efek pewarna.
  3. Perhatikan Pola Makan
    Makan makanan yang sehat juga berkontribusi pada kesehatan gigi dan kecerahannya. Mengonsumsi makanan seperti apel, wortel, brokoli, dan stroberi yang mengandung serat dan nutrisi penting dalam membantu membersihkan gigi secara alami dan memperkuat gigi. Hindari makanan manis dan asam berlebihan yang dapat merusak lapisan gigi.
  4. Gunakan Bahan Alami Pemutih Gigi
    Bahan alami seperti baking soda dan hidrogen peroksida dapat membantu memutihkan gigi. Anda bisa mencampurkan sedikit baking soda dengan pasta gigi Anda dan menyikat gigi seperti biasa. Hidrogen peroksida dengan konsentrasi rendah juga dapat digunakan sebagai obat kumur setelah menyikat gigi. Namun, pastikan untuk berkonsultasi dengan dokter gigi sebelum mencoba metode ini.
  5. Kunjungi Dokter Gigi secara Teratur
    Kunjungan rutin ke dokter gigi sangat penting untuk menjaga kebersihan gigi dan mendeteksi masalah gigi sejak dini. Dokter gigi juga dapat memberikan perawatan profesional seperti pembersihan gigi secara menyeluruh atau pemutihan gigi yang aman dan efektif

Memutihkan gigi yang kuning membutuhkan waktu dan perawatan yang konsisten. Dengan menjaga kebersihan gigi dan mulut, memperhatikan pola makan, menghindari makanan atau minuman berwarna, serta menggunakan bahan alami pemutih gigi, maka dapat mengembalikan kecerahan gigi dengan cara yang sehat. Selalu ingat bahwa hasil pemutihan gigi akan bervariasi untuk setiap individu, tergantung pada kondisi gigi masing-masing.