Surabaya, FKG UNAIR – Fakultas Kedokteran Gigi (FKG) Universitas Airlangga (UNAIR) dan University of the West Indies, Jamaica, mencapai tonggak penting dalam hubungan luar negeri pada 4 Maret 2024. Kedua institusi menandatangani Nota Kesepahaman Memorandum of Understanding (MOU) untuk mendorong kerjasama di berbagai bidang.

Resmi! MOU FKG UNAIR Dengan School of Dentistry University of the West Indies

Acara penandatanganan MOU dihadiri oleh jajaran pimpinan dari kedua Universitas, diantaranya yaitu, Dekan FKG UNAIR, Prof. Muhammad Lutfi, drg., M.Kes, dan Prof. Arvind Babu Rajendra Santosh, sebagai Research Coordinator di School of Dentistry Faculty of Medical Sciences, The University of the West Indies, Jamaica.

Dengan adanya MOU ini, kedua Universitas berkomitmen untuk mengembangkan program akademik dan inisiatif penelitian yang lebih baik. Dengan adanya kerjasama MOU ini, kedua Universitas akan dapat mengembangkan proyek penelitian, program pertukaran mahasiswa, serta kegiatan akademik bersama seperti konferensi dan seminar bagi Mahasiswa ataupun Dosen yang lebih baik.

Dengan penandatanganan MOU ini, FKG UNAIR dan University of the West Indies, Jamaica, akan memiliki hubungan lebih dalam dalam kolaborasi di bidang akademik. Langkah ini diharapkan dapat meningkatkan kerjasama dan program luar negeri antara kedua universitas, serta membawa manfaat bagi pengembangan ilmu pengetahuan dan pendidikan kedokteran gigi secara global.

Resmi! MOU FKG UNAIR Dengan School of Dentistry University of the West Indies

source
https://unair.ac.id/